Dandim 0706/Temanggung Hadiri Semarak HUT RI kKe-79 Di Porot Getas

    Dandim 0706/Temanggung Hadiri Semarak HUT RI kKe-79 Di Porot Getas

    TEMANGGUNG – Peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-79 yang digelar berlangsung meriah dengan rangkaian acara yang melibatkan seluruh lapisan masyarakat. Suasana penuh semangat kemerdekaan membahana di Dusun Porot, Desa Getas, Kecamatan Kaloran, Kabupaten Temanggung, Sabtu (24/8/2024). 

    Diawali dengan upacara pengibaran bendera merah putih yang khidmat, dilanjutkan dengan pawai budaya yang semarak mengelilingi dusun. Kehadiran Dandim 0706/Temanggung, Letkol Inf Sriyono S.I.P., beserta Ibu, Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Bapak Sri Hariyanto S.Sos.M.M., serta jajaran Forkopimca Kecamatan Kaloran dan perangkat Desa Getas semakin menambah semarak acara.

    Letkol Inf Sriyono dalam kesempatan tersebut menyampaikan apresiasi yang tinggi atas antusiasme masyarakat Dusun Porot dalam memeriahkan HUT RI. "Semangat nasionalisme yang ditunjukkan oleh masyarakat Dusun Porot patut kita acungi jempol. Ini merupakan bukti nyata bahwa cinta tanah air masih tertanam kuat di hati masyarakat, " ungkapnya.

    Lebih lanjut, Dandim Letkol Inf Sriyono juga menyoroti Dusun Porot sebagai salah satu Kampung Pancasila binaan Koramil 09/Kaloran. "Dengan mengusung tema 'Membangun Toleransi dengan Budaya untuk Bersatu dan Maju Bersama Kampung Pancasila Menuju Nusantara Baru Indonesia Maju', kita berharap Dusun Porot dapat menjadi contoh bagi desa-desa lain dalam mewujudkan kerukunan dan persatuan, " tegasnya.

    temanggung jateng tni ad
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Kodim Temanggung Ikuti Gelar Pasukan Jelang...

    Artikel Berikutnya

    Antusiasme Masyarakat Acara Temanggung night...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now
    Hendri Kampai: Kekuasaan, Kesempatan untuk Berbuat Baik atau Kezaliman yang Menghancurkan
    Pergantian Danrem 072/Pamungkas: Brigjen TNI Bambang Sujarwo Siap Lanjutkan Tongkat Kepemimpinan dari Brigjen TNI Zainul Bahar
    Hendri Kampai: Menjaga  Euforia Harapan

    Ikuti Kami